lovely picture

Saturday, June 29, 2013

Dialah Allah #dalamhening

Dialah Allah,
tidak ada Tuhan selain Dia
Mengetahui yang gaib dan yang nyata
Dialah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

Dialah Allah,
tidak ada Tuhan selain Dia.
Maha Raja Yang Mahasuci,
Yang Mahasejahtera,
Yang Menjaga Keamanan,
Pemelihara Keselamatan,
Yang Mahaperkasa,
Yang Mahakuasa,
Yang Memiliki Segala Keagungan,
Mahasuci Allah,
dari apa yang mereka persekutukan

Dialah Allah,
Yang Menciptakan,
Yang Mengadakan,
Yang Membentuk Rupa,
Dia memiliki nama-nama yang indah
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada-Nya
Dan Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(Al-Hasyr: 22-24)

*versi quranic arab nya lebih maknyus, Sob. apalagi yang dibikin versi lagu Asmaul Husna. hmm mendalami maknanya bikin 'nyes' di hati (apaan coba haha).

***

dalam hening,
menyendiri adalah obat hati.

dalam hening,
hati menjadi bening
mengingat diri, Tuhan,
dan sebingkai misteri kehidupan.

dalam hening,
setiap kita memaknai keheningan
layaknya kawanan dalam keramainan.

***



| Refleksi Perjalanan Setengah Tahun 2013 | Refleksi Akhir Semester 4 | Proyeksi H-10 Ramadhan | Proyeksi Semester 5 |


Yogyakarta, 29 Juni 2013
@NurismaNajma


No comments:

Post a Comment